Keunggulan Smartphone Android - Smartphone dengan sistem operasi Android kini menjadi sangat populer dan digemari. Hal ini tak lepas dari dukungan produsen hardware seperti Sonydengan Xperia nya, Samsung dengan Galaxy nya dan banyak merek lainnya termasuk HTC dan LG. Namun taukah anda apa saja keunggulan dari smartphone dengan sistem operasi Android jika di bandingkan dengan sistem operasi lain seperti BlackBerry? Dan mengapa masyarakat memilih Android? Jika menurut saya pribadi, tentu sangat jauh perbedaan keunggulan Android terutama jika dibandingkan dengan BlackBerry berdasarkan pengalaman saya sendiri, yang bisa anda baca di halaman Perbandingan BlackBerry Orlando Dengan Sony Ericsson (Xperia) Live With Walkman. Namun pada posting tersebut, saia hanya membandingkan berdasarkan kemampuannya saja. Nah untuk posting kali ini saia akan mengulas sedikit tentang keunggulan smartphone dengan sistem operasi Android secara umum. Yuk kita langsung ke TKP :D
(*) Harga yang kompetitif
Rata-rata harga smartphone Android sesuai dengan kualitas nya, dalam arti tidak overprice atau terlalu mahal. Ini tentunya menjadi keunggulan tersendiri dimana pengguna membayar dengan kualitas yang setara.
(*) Memiliki banyak varian
Produsen smartphone Android sangatlah beragam. Mulai dari merek lokal yang tentunya berharga murah hingga merek terpercaya seperti Sony (Xperia), HTC, dan Samsung (Galaxy). Namun perlu diperhatikan bahwa TIDAK SEMUA MEREK yang menggunakan Android memiliki kualitas yang bagus. Pengguna haruslah Pintar Memilih Smartphone Android, dan jangan terpaku oleh kepopuleran nya.
(*) Menyenangkan
Apa yang membuat smartphone Android menyenangkan? Tentu saja oprek-oprek atau utak atik nya. Pengguna bisa bebas mengkostumasi mulai dari tampilan (bukan sekedar tema), hingga kemampuan smartphone itu sendiri seperti menaikkan clock speed prosesor yang dimilikinya.
(*) Bisa service sendiri
Ada yang bilang bahwa memiliki smartphone Android akan membuat penggunanya cerdas. Hal itu memang benar adanya jika pengguna nya memiliki cukup keberanian untuk utak atik smartphone nya. Utak atik Android tidaklah sulit. Bahkan rata-rata pengguna Android yang sudah pernah mengutak atik smartphone nya akan mampu memperbaikinya sendiri jika terjadi kerusakan tertentu yang pastinya akan membuat pengguna lebih mandiri (dan bisa menghemat biaya yang seharusnya digunakan untuk service).
(*) Praktis dan banyak aplikasi tersedia
Sistem operasi Android diperuntukkan bagi smartphone, yang artinya ponsel cerdas (bukan ponsel chatting) dan itu bisa dilihat dari ke-praktis-an dari (rata-rata) smartphone Android. Kata praktis disini dalam arti kemampuannya untuk membantu memudahkan pengguna. Untuk browsing misalnya, rata-rata smartphone Android sangat nyaman digunakan untuk browsing, download dan lainnya hanya dengan berlangganan paket internet atau dengan WiFi. Fitur push mail, notifikasi jejaring social dan lain lain juga dapat disajikan oleh smartphone Android. Ditambah lagi, smartphone Android (versi 2.2 ke atas) dapat dijadikan sebagai modem, baik WiFi maupun USB sehingga pengguna tidak perlu membeli 2 paket internet sekaligus (untuk modem dan smartphone). Ingin ber-chatting-ria? Tak perlu berlangganan paket "aneh-aneh", anda dapat menikmati fitur chat di Android cukup dengan mendaftar paket internet, sehingga bisa digunakan untuk keperluan lain seperti browsing dll. Serta banyak aplikasi hiburan yang bisa anda manfaatkan untuk mengisi kejenuhan anda.
Nah mungkin cukup bagi saya menjelaskan keunggulan Android. Namun perlu di ingat, beberapa dari pernyataan di atas hanya opini saya pribadi, karena opini orang lain mungkin berbeda. Ada yang mau menambahkan? Silahkan komentar :D Jangan lupa untuk meng-klik tombol G+1 dibawah artikel ini :)
Sumber : Duniagadget558.blogspot.com
Sumber : Duniagadget558.blogspot.com